Dalam tips kali ini, saya tidak akan menggunakan obat maupun lotion yang terbuat dari bahan kimia. Yang akan saya berikan disini adalah bahan bahan alami yang tidak berbahaya. Baiklah, kita langsung saja pada inti pembahasan dibawah ini.
Cara Menghilangkan Kaki Pecah Pecah
- Pertama sediakan 4 siung bawang putih yang berukuran besar.
- Kemudian parut semua bawang putih tadi dan tambahkan sedikit air.
- Ketika hendak tidur, oleskan pada permukaan kaki yang pecah pecah.
- Pada saat bangun cucilah kaki anda dan oleskan madu pada permukaan kulit kaki
Buah yang dikenal akan rasanya yang asam ini ternyata dapat mengatasi kulit kaki yang pecah pecah. Memang, jeruk nipis sudah lama dikenal untuk mengatasi berbagai masalah kulit seperti jerawat, kulit berminyak, bahkan ketombe. Nah, untuk mengatasi kulit kaki pecah pecah perhatikanlah tahapan nya.
Cara Pengolahan :
- Sediakanlah 1 buah jeruk nipis.
- Kemudian belah menjadi 2 bagian.
- Jeruk nipis yang sudah terbelah, kita gunakan untuk menggosok permukaan kaki.
- Setelah selesai, bersihkan permukaan kaki anda.
Tak hanya dikenal sebagai sayur dan lalap, mentimun juga dikenai sebagai bahan kosmetik alami yang dapat melembapkan wajah, menghilangkan lingkar hitam pada mata, mengatasi jerawat, dan tentunya dapat juga mengatasi kulit kaki yang pecah pecah. Nah, dalam mengatasi kulit kaki pecah pecah perhatikanlah caranya di bawah ini.
Cara Pengolahan :
- Pertama sediakan mentimun secukupnya.
- Kemudian haluskan menggunakan blender.
- Setelah itu, oleskan pada permukaan kulit kali sambil di pijat selama 10 menit.
- Setelah selesai bersihkan permukaan kulit kaki anda.